Istimewa! Ini 5 Restoran Fine Dining Unik di Jakarta

Istimewa! Ini 5 Restoran Fine Dining Unik di Jakarta

adr2023/07/04 18:30:00 WIB
Foto: Instagram anemone.dining

Restoran fine dining di Jakarta sangat banyak jumlahnya. Namun kalau mau mencicipi pengalaman unik, coba mampir ke 5 restoran ini. Ada yang berkonsep makan di 'underwater' hingga molecular gastronomy.Meski harganya mahal, pengalaman fine dining masih dicari banyak foodies. Pasalnya banyak keistimewaan yang ditawarkan tempat makan ini, seperti area bersantapnya yang eksklusif, pelayanan yang maksimal, hingga rasa makanan yang enak.Restoran fine dining biasanya diincar untuk merayakan momen spesial seperti ulang tahun, hari jadi pernikahan, dan lain sebagainya. Di Jakarta, kamu bisa merasakan pengalaman fine dining unik di beberapa restoran.Mereka mengusung konsep berbeda seperti makan di dalam kubah kaca besar, di bawah laut, hingga dilayani chef virtual. Ada juga yang merupakan restoran pemenang penghargaan bergengsi.Inilah 5 restoran fine dining unik di Jakarta:1. Anemone DiningFoto: Instagram anemone.diningBagian dari Jakarta Aquarium, Anemone Dining menawarkan pengalaman fine dining dengan pemandangan akuarium kaca besar berisi ikan-ikan. Bersantap di sini serasa di bawah laut (underwater).Anemone Dining berlokasi di lantai LG, Neo Soho Mall, Jakarta Barat. Harga bersantapnya mulai dari Rp 700 ribuan per orang. Menunya terdiri dari appetizer, sup, main course, dessert, dan minuman.Misalnya salad ayam, sup labu panggang, baked oven barramundi, dan dessert Garden in Glass. Untuk menu termahalnya dibanderol sekitar Rp 1,1 juta per orang.2. AugustFoto: Instagram august_jktSantap fine dining di August jadi incaran banyak foodies. Hal ini terbukti dari daftar tunggunya yang panjang. Mereka penasaran dengan sajian di restoran yang dianugerahi One To Watch Award dari Asia's 50 Best Restaurant 2023 ini.Restoran ini hanya melayani makan malam dengan suguhan menu modern yang diberi sentuhan Indonesia. Sosok di baliknya, Hans Christian sebagai chef-owner dan Budi Cahyadi selaku managing partner.Pilihan menunya ada Tasting Menu (12 course), Chef's Journey (16 course), dan ala carte. Harga bersantapnya sekitar Rp 1 jutaan per orang. August berlokasi di Sequis Tower, Sudirman.Baca juga: 5 Fakta 'August' yang Raih Penghargaan 'One to Watch' Asia's 50 Best Restaurants3. Namaaz DiningFoto: Instagram andreeagung12Restoran fine dining unik ini merupakan restoran molecular gastronomy pertama di Indonesia. Namanya Namaaz Dining yang menampilkan menunya dalam bentuk dan pengalaman tak biasa.Restoran yang dikepalai chef Andrian Ishak ini berlokasi di Jalan Gunawarman Nomor 42, Jakarta Selatan. Menunya bikin 'mind blowing' seperti 'cobek' yang ternyata nasi timbel, 'burger' yang ternyata gudeg, hingga 'lilin' yang ternyata dessert.Santap di Namaaz Dining perlu merogoh kocek sekitar Rp 1.250.000 per orang. Harga ini untuk 17 menu. Lama bersantapnya bisa sampai 3 jam. Pastikan reservasi sebelum ke sini.Baca juga: YouTuber Ini Habiskan Rp 7 Juta Demi Santap 'Batu' hingga 'Kabel'Selengkapnya di halaman selanjutnya.4. Pod Dining Fairmont JakartaFoto: Instagram fairmontjakartaFairmont Jakarta menawarkan pengalaman fine dining bertajuk Pod Dining. Kamu bisa makan privat di dalam bangunan seperti kubah kaca. Saat makan malam, kamu bisa melihat indahnya pemandangan langit.Pod Dining merupakan layanan makan privat dengan personal butler atau pelayan pribadi yang bakal menemani pengunjung. Ada 4 paket yang ditawarkan yaitu Classic, Premium, Premium Indulgence, dan The Ultimate Pod Dining Experience.Harga paket ini dibedakan lagi dengan pilihan jumlah menunya. Ada 9-course set menu yang berlaku Minggu-Kamis dan ada 12-course set menu untuk Jumat-Sabtu. Biayanya mulai dari Rp 7.000.000++ hingga R++.Baca juga: Wow! Segini Biaya Dinner Romantis Jess No Limit Saat Lamar Sisca Kohl5. Le Petit ChefFoto: Instagram le.petitchefBekerja sama dengan hotel Hyatt Jakarta, pengalaman makan Le Petit Chef bisa dirasakan foodies Tanah Air. Konsepnya fun dining dengan pengalaman gastronomi yang interaktif.Pengunjung bakal dilayani 'chef' virtual Le Petit Chef yang tingginya hanya 6 cm. Pilihan menunya Master Chef, Sous Chef, Vegetarian, dan Kids Menu.Harga bersantapnya mulai dari Rp 1,5 juta sampai Rp 2,5 juta per orang. Menunya premium seperti foie gras, burrata cheese, olahan daging dengan truffle, hingga duck leg confit.

Klik untuk melihat komentar
Lihat komentar
Artikel Lainnya