Kondisi Terkini Plaza Atrium Senen Usai Dijual Pemilik Gara-gara Pailit

Kondisi Terkini Plaza Atrium Senen Usai Dijual Pemilik Gara-gara Pailit

hns2023/09/28 08:30:20 WIB
Plaza Atrium Senen.Foto: Chelsea Olivia Daffa

PT Cowell Development Tbk (kode emiten: COWL) menjual Plaza Atrium Senen pada 16 Agustus 2023 lalu karena pailit. Akibatnya pusat perbelanjaan ini akan berpindah tangan alias dikelola oleh perusahaan baru.Eksekusi terhadap hak pengelolaan gedung Plaza Atrium Segitiga Senen oleh Euro Tanada selaku pemegang jaminan atas fasilitas yang diberikan oleh PT Bank QNB Indonesia Tbk dan Qatar National Bank (Q.S.C) Singapore Branch. Bagaimana nasib para tenant di pusat perbelanjaan ini?Dijual karena pemilik pailit, bagaimana kondisi Plaza Atrium Senen saat ini?Kondisi Terkini Plaza Atrium Senen Berdasarkan pantauan detikcom di lokasi, Rabu (27/9/2023), Plaza Atrium Senen masih beroperasi seperti biasa. Hingga pukul 13.30 WIB, pusat belanja 7 lantai ini cukup ramai meski saat ini dalam proses transisi kepemilikan.Terdapat banyak pengunjung dari berbagai kalangan lalu-lalang. Sebagian besar di antara mereka sengaja datang ke kawasan ini untuk makan siang, yang terlihat dari banyaknya tempat makan yang dipenuhi pengunjung.Di luar itu, ada juga sejumlah pengunjung yang memang datang untuk berbelanja atau sekadar melihat-lihat. Terlihat ada beberapa keluarga kecil yang turut serta membawa anak mereka, beberapa anak sekolah yang baru pulang dan masih mengenakan pakaian pramuka, dan masih ada banyak lagi.Saat mengitari Plaza Atrium Senen, seluruh lantai di bangunan ini masih dipenuhi dengan berbagai macam gerai yang sebagian besar berisi gerai makanan dan fesyen. Seluruh gerai ini tersebar mulai dari lantai dasar (GF) sampai lantai 4.Di kawasan ini terdapat gerai-gerai ternama seperti KFC, J.Co, Starbucks, Hokben, Burger King, dan masih banyak lagi. Untuk produk fesyen ada Matahari, Sport Station, Uniqlo, dan penjual dari berbagai merek.Para pengunjung ini terlihat banyak keluar-masuk gerai-gerai yang ada. Tidak terlihat satu lantai pun yang benar-benar sepi pengunjung, terkecuali di lantai LG terdapat pusat elektronik khususnya handphone.Kemudian untuk lantai 5 khusus berisi toko-toko yang menjual spare part kendaraan. Lantai ini juga masih cukup dipadati pengunjung, meski tidak sebanyak yang ada di lantai dasar hingga 4.Nasib Para Tenant Plaza Atrium Senen di halaman berikutnya. Langsung klikAceng selaku tenant di lantai 5, mengaku sudah menerima informasi terkait perubahan pengelola gedung pusat perbelanjaan ini. Namun ia tidak tahu kalau perubahan ini terjadi karena pemilik sebelumnya (COWL) menjual Plaza Atrium Senen."Nggak tahu saya kalau gedung ini dijual. Saya tahunya memang akan ada perubahan management, dari management sebelumnya diganti ke management baru. Kalau soal jual-jual itu saya nggak tahu," ungkap Aceng kepada detikcom, Rabu (27/9/2023).Saat ditanya dari mana ia mendapat informasi perubahan pengelola tersebut, ia mengatakan telah menerima surat dari pengelola saat ini. Namun ia juga tidak yakin, sebab biasanya berhubungan dengan pihak pengelola adalah anaknya.Di luar itu ia juga belum mendapat informasi apakah ke depannya akan ada perubahan aturan atau kontrak dengan tenant, termasuk perihal harga sewa. Namun ia meyakini perubahan pengelola ini tidak akan berimbas langsung kepada para tenant."Belum, belum ada. Kalau soal perubahan gimana-gimana saya juga belum dapat informasi apa-apa, tapi kalau sampai ada kenaikan harga sewa saya rasa nggak lah," katanya.Sejauh ini ia mengaku bisa membuka toko seperti biasa. Selebihnya menurut Aceng akan menunggu informasi dari pengelola baru.Sementara itu,pedagang baju di lantai dasar bernama Indah mengaku sudah mengetahui kabar terkait penjualan Plaza Atrium Senen dari berita-berita yang ia baca. Namun ia tidak mengetahui informasi lebih detail terkait perubahan pengelola ataupun nasib para pemilik tenant ke depannya."Iya tahu, dari berita-berita, kemarin juga teman-teman di sini juga ada yang kabari kalau gedung ini sudah dijual. Tapi kalau info dari management gitu-gitu saya kurang paham, karena saya di sini kan cuma pegawai. Bosnya lagi nggak datang hari ini, mungkin bos yang dapat kabar dari management kalau itu," kata Indah."Kalau ke depannya bakal ada perubahan kebijakan atau gimana saya juga kurang tahu sih. Mungkin nggak ada perubahan apa-apa sih, paling cuma ganti management aja. Soalnya kan di sini tenantnya banyak ya, masa iya ganti management langsung ubah-ubah kebijakan atau gimana. Tapi ya saya gak tau juga sih," tambahnya.Selebihnya ia juga mengatakan masih menjual dagangannya seperti biasa. Namun perihal lainnya Indah serahkan sepenuhnya kepada sang bos selaku tenant.

Klik untuk melihat komentar
Lihat komentar
Artikel Lainnya