#TOPIK TERHANGAT#TERPOPULER
08 September 2024
icon facebook detikcomicon facebook detikcom

Menguji Performa Nmax "Turbo" Berkelana ke 6 Pulau

Menguji Performa Nmax "Turbo" Berkelana ke 6 Pulau

riar2024/07/27 17:37:44 WIB
Nmax Touring Boemi Nusantara Foto: Dok. Yamaha

Nmax "Turbo", motor big skutik andalan Yamaha terbaru ini melakoni Tour Boemi Nusantara, berkeliling ke seluruh Indonesia dan menempuh jarak ribuan kilometer.Rangkaian touring jarak jauh bertajuk Nmax Tour Boemi Nusantara (NTBN) akan berlangsung dari tanggal 25 Juli hingga bulan Oktober 2024 mendatang. Terbagi kedalam 13 etape perjalanan yang melintasi 6 pulau besar di Indonesia, yaitu Jawa, Bali, Nusa Tenggara, Sumatera, Sulawesi dan juga Kalimantan.Baca juga: Yamaha Nmax Dulu Ekspor ke Jepang-Eropa, Gimana Model Baru?Tim redaksi detikOto turut ambil bagian dalam NTBN, etape pertama rangkaian touring NTBN, mengambil rute perjalanan Jakarta - Yogyakarta sejauh lebih dari 500 kilometer yang berlangsung pada 25 - 27 Juli 2024.Antonius Widiantoro, Asst. General Manager Marketing - Public Relation, PT Yamaha Indonesia Motor Mfg menjelaskan ingin membuktikan Nmax terbaru ini menyenangkan untuk dipakai touring jauh."Kalau motor 250 (cc) dipakai touring jauh itu mungkin sudah biasa, dan orang sudah bisa ngerasain nyamannya dengan cc besar. Dengan cc 155 kita ingin buktikan kenyamanan berkendara dengan Maxi itu bisa dirasakan. Ini pilihan kita untuk membuktikan, Nmax baru ini tetap nyaman dipakai riding jauh, secara realibility dari maupun part kita buktikan. Harapannya hasil dari Tour Boemi Nusantara ini bisa membuktikan kehandalan Nmax ini. Apalagi teknologi barunya. Plus mengekspos lokal spot yang menarik," ujar Anton di Cirebon, Jawa Barat, Kamis (25/7/2024).Jalur yang dilalui pun beragam mulai dari bebatuan, tanjakan, hingga jalan berkelok. Rasanya pantas untuk menguji Nmax "Turbo".Hari pertama perjalanan, rombongan peserta yang terdiri dari puluhan awak media nasional dan komunitas Maxi Yamaha, mengambil titik start dari Yamaha Flagship Shop, Cempaka Putih, Jakarta dan langsung menuju kota Cirebon melalui jalur Pantura.Hari berikutnya, rombongan berkeliling mendatangi landmark ikonik di Cirebon. Selanjutnya bergerak menuju dataran tinggi Dieng via Bawang-Khayangan. Jalur ini cukup menantang, pasalnya didominasi dengan tanjakan dan turunan panjang yang disertai tikungan-tikungan tajam. Namun di sisi lain, bisa mengeksplor fitur "Turbo" yang hadir dari Riding Mode dan Y-shift secara lebih optimal.Nmax Touring Boemi Nusantara dimulai dari Cempaka Putih, Jakarta Pusat Foto: Dok. YamahaBaca juga: Nasib Yamaha Nmax Lawas Sudah TamatSaat ini, para peserta touring sedang berada di kawasan Dieng, Jawa Tengah, Jumat, (27/7/2024), malam.Perjalanan kemudian dilanjut ke kota Yogyakarta melalui Magelang dan finish di Candi Prambanan, Klaten, Jawa Tengah. Candi Prambanan sendiri dipilih sebagai lokasi finish Etape 1 perjalanan touring NTBN, karena menjadi tempat perhelatan event akbar MAXI Yamaha Day 2024 untuk yang pertama kalinya.Ragkaian eventNMAX Tour Boemi Nusantaraselanjutnya akan segera memasuki etape kedua, yaitu dengan rute Jogjakarta - Madiun - Surabaya pada 29 - 31 Juli mendatang.Bagaimana kesan detikOto menjajal Nmax Turbo? pantau terus beritanya ya, detikers!

Klik untuk melihat komentar
Lihat komentar
Artikel Lainnya