Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah (Kemendikdasmen) memperkenalkan Gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat dengan cara yang unik. Yakni melalui lagu-lagu anak yang mengedukasi.Melalui musik, Kemendikdasmen berharap edukasi bisa dilakukan secara menyenangkan. Lagu-lagu ini juga dinilai sebagai langkah konkret untuk mendukung kreativitas anak-anak Indonesia sekaligus mempromosikan nilai-nilai kebangsaan.Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah (Mendikdasmen) Abdul Mu'ti menjelaskan lagu-lagu yang mencerminkan Gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat akan disebarkan seluas-luasnya ke masyarakat."Lagu yang menjadi bagian dari tujuh kebiasaan akan kami sebar seluas-luasnya ke masyarakat. Bisa di download secara gratis dan ditampilkan di website dan YouTube-nya Kemendikdasmen," tutur Mu'ti kepada wartawan usai acara Peluncuran Gerakan 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat di Hotel Bidakara, Jakarta Selatan Jumat (27/12/2024) lalu.Baca juga: Senam dan Menyanyikan Lagu Indonesia Raya Akan Diterapkan Tiap Pagi di SekolahBaca juga: 7 Kebiasaan Anak Indonesia Hebat Tak Dinilai di Rapor, Tapi Ada Jurnal Ortu-GuruLirik Lagu Tujuh Kebiasan Anak Indonesia HebatLagu yang sangat mencerminkan Gerakan Tujuh Kebiasaan Anak Indonesia Hebat diciptakan oleh Benny Hermanto. Adapun liriknya yakni:Aku anak Indonesia
Punya tujuh kebiasaan luar biasa
Wahai kawan ayo dengarkan