Jasa Raharja memastikan bahwa santunan atau asuransi kecelakaan untuk para pemudik Lebaran 2025 telah siap. Sebanyak 2.694 rumah sakit yang tersebar di Indonesia dipastikan siap melayani para pemudik."Prosesnya di dalam kurun 2 tahun terakhir ini mengalami perubahan transformasinya. Salah satu contoh adalah dipastikan seluruh rumah sakit. Jadi ya sekarang ada 2.694, 100 persen rumah sakit di Indonesia sudah terintegrasi," ujar Dirut Jasa Raharja Rivan Achmad Purwantono di lobi Gedung Transmedia, Jakarta Selatan, Senin (24/3/2025).Baca juga: Menko PMK hingga Kakorlantas Resmi Lepas Tim Mudik 2025 Transmedia"Sebetulnya yang paling tepat namanya bukan klaim tapi santunan, karena di Jasa Raharja ada social insurance yang memang diberikan mewakili negara hadir," tambahnya.Rivan menyebut kini pemudik tak perlu repot menunjukkan laporan polisi untuk mengklaim santunan kecelakaan. Dia menyebut laporan bisa dilakukan online."Tapi tidak itu saja, karena pada saat kecelakaan laporan kepolisian itu menjadi mandatori. Nah di tahun 2024 dan 2025 selesai semua, jadi laporan polisi secara online sudah bisa dilakukan. Jadi saat ini masyarakat tidak usah membawa dokumen, tidak usah menunggu," katanya.Lebih lanjut, upaya ini katanya terbukti menurunkan angka kematian akibat kecelakaan pada mudik Lebaran 2024. Dia juga memastikan jaminan penanganan kecelakaan dalam 14 menit.Baca juga: Kakorlantas, Menhub, Dirut JR-ASDP Sahur di Pelabuhan Merak, Pantau Arus Mudik hingga Subuh"Dan ini terbukti sebetulnya pada waktu kecelakaan tahun 2024, walaupun memang kecelakaan korban lalu lintasnya naik, tetapi meninggal dunia turun, sampai dengan 8 persen," katanya.Tonton juga Video: Jelajah Mudik Ramadan 2025: Ujung Timur Tol Trans Jawa