Laga Timnas Indonesia Vs Bahrain bakal tersaji dalam lanjutan babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia matchday 8. Berikut jadwalnya.Dilansir detikSepakbola, di tengah persaingan yang semakin ketat, matchday 8 bakal menjadi sedemikian krusial. Termasuk bagi Indonesia yang pada pekan lalu tunduk 1-5 dalam lawatan ke markas Australia. Situasi itu membuat Indonesia kini menempati posisi keempat klasemen Grup C babak ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.Dari Grup C, Indonesia dan Bahrain saat ini sama-sama mengumpulkan 6 poin -- bersama dengan China. Arab Saudi ada di atas ketiga tim itu dengan 9 poin. Australia di posisi kedua dengan 10 poin sedangkan Jepang bertengger di puncak dengan 19 poin dan sudah menjadi tim pertama yang memastikan lolos ke Piala Dunia 2026.Jadwal Kualifikasi Piala Dunia 2026Indonesia vs Bahrain akan dimainkan di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (24/3/2025). Pertandingan dimulai pada pukul 20.45 WIB. Dalam pertemuan sebelumnya, Indonesia pulang dari markas Bahrain dengan membawa hasil seri. Saat itu laga tuntas dengan skor akhir 2-2.Jadwal Matchday 8 Kualifikasi Piala Dunia 2026 - babak ketiga AFCPertandingan Selasa (25/3/2025)Grup C17:35 WIB Jepang vs Arab Saudi18:00 WIB China vs Australia20:45 WIB Indonesia vs BahrainKlasemen SementaraKlasemen Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia - jelang Matchday 8Pos Tim M M S K G K +/- POINJepang Lolos 7 6 1 0 24 2 22 19Australia 7 2 4 1 11 6 5 10Arab Saudi 7 2 3 2 4 6 -2 9Indonesia 7 1 3 3 7 14 -7 6Bahrain 7 1 3 3 5 12 -7 6China 7 2 0 5 6 17 -11 6Baca juga: Jadwal Indonesia Vs Bahrain Nanti Malam, Main Jam 20.45 WIB!Statistik Indonesia Vs BahrainTimnas Indonesia akan melawan Timnas Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026. Digelar hari ini (25/3/2025) di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, pada pukul 20.45 WIB.Menatap laga itu, Indonesia dan Bahrain dalam keadaan serupa, baru saja menelan kekalahan. Indonesia dicukur Australia 1-5, Bahrain dikalahkan Jepang 0-2.Dalam tujuh pertandingan yang sudah dijalani, Indonesia dan Bahrain meraih hasil yang sama. Keduanya mencatatkan satu kemenangan, tiga hasil imbang, dan menelan tiga kekalahan.Statistik Indonesia Vs Bahrain di Kualifikasi Piala Dunia 2026 Babak KetigaIndonesiaMain: 7 Kali
Menang: 1 Kali
Seri: 3 Kali