Nova Arianto sukses mengantar Timnas Indonesia U-17 lolos ke Piala Dunia U-17 2025. Si Suster Ngesot pun menciptakan sejarah bersama Garuda Muda.Indonesia memetik kemenangan 4-1 saat berhadapan dengan Yaman dalam lanjutan Grup C Piala Asia U-17 2025. Saat bertanding di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Senin (7/4/2025), Indonesia mencetak go via Zahaby Gholy, Fadly Alberto Henga, dan Evandra Florasta (2 gol).Dengan hasil ini, Indonesia sudah mengumpulkan enam poin di Grup C. Indonesia memetik kemenangan tipis 1-0 atas Korea Selatan.Indonesia sudah dipastikan finis dua besar di klasemen Piala Asia U-17 2025 Grup C. Tim Merah-Putih diantarkan Nova lolos berlaga di putaran final Piala Dunia 2025 di Qatar pada November 2025.Nova Arianto Si Pencetak SejarahSemasa menjadi pemain, Nova mempunyai posisi sebagai pemain belakang. Sebanyak tujuh klub pernah diperkuat oleh mantan pesepakbola kelahiran Semarang. Arseto Solo, PSIS Semarang, Persebaya Surabaya, PSS Sleman, Persib Bandung, dan Pelita Bandung Raya yang pernah dia bela.Selebrasi suster ngesot menjadi aksi perayaan gol yang ikonik dari Nova Arianto. Dia melakukan itu saat memperkuat Persib pada medio 2007-2011.Nova mempunyai prestasi bagus sebagai pemain, bisa meraih dua gelar juara Liga Indonesia. Nova membawa Persebaya dan Sriwijaya FC menjadi juara.Setelah pensiun, Nova mengawali karier kepelatihan sebagai asisten pelatih Pelita Bandung Raya. Setelah itu, dia juga pernah menangani Madiun Putra, Bhayangkara FC U-21, dan Lampung Putra.Pada 2019, Nova dipilih menjadi asisten pelatih Timnas Indonesia, Shin Tae-yong. Bersama kochi-nim asal Korea Selatan itu beberapa sejarah. Semifinalis Piala Asia U-23 2024, babak 16 besar Piala Asia 2023 yang berhasil dicatatkan Nova bersama STY.Baca juga: Indonesia Catatkan Kemenangan Terbanyak di Fase Grup Piala Asia U-17Kepercayaan dari PSSI diberikan kepada Nova pada awal tahun 2024. Dia diberi kepercayaan menangani Timnas U-17.Seleksi ketat dilakukan Nova untuk memilih pemain Timnas U-17. Meski gagal juara di Piala AFF U-16 2024, Nova mengantarkan Indonesia lolos kualifikasi Piala Asia U-17 2025.Indonesia lolos tanpa catatan kekalahan. Tim Merah-Putih menang 1-0 atas Kuwait, menang 10-0 Kepulauan Mariana Utara, dan imbang 0-0 melawan Australia.Persiapan Matang Berbuah Tiket Piala DuniaMenggembleng tim selama setahun, Nova akhirnya mencatatkan prestasi bersama TImnas U-17. Tiket ke Piala Dunia U-17 2025 sudah bisa diraih. Hasilnya, Indonesia menang 4-1 atas Yaman dan menang 1-0 atas Korea Selatan.Indonesia tampil mengejutkan dengan kemenangan di laga pertama, sebabnya Korea Selatan merupakan tik kandidat kuat juara.Taktik Nova yang adaptif menuai pujian. Dia bisa membawa Indonesia tampil defensif saat melawan tim lebih kuat, dan bermain lebih menyerang saat menghadapi tim di atas kertas lebih lemah."Coach Nova dan jajaran pelatih patut diapresiasi telah menyiapkan game plan yang baik untuk tim ini. Main pragmatis saat lawan Korea Selatan, tapi tampil lebih berani dan terbuka ketika bertemu Yaman yang kualitasnya memang sedikit di bawah," kata analis sepakbola, Mohamad Kusnaeni, dalam perbincangan dengan detikSport."Itulah sepak bola modern dalam versi timnas Indonesia U-17. Beda lawan, beda pula cara menghadapinya. Tak perlu pamer permainan cantik, tapi hasil tak mengecewakan," kata dia menambahkan.Perjalanan Nova dengan Timnas Indonesia U-17 di Piala Asia U-17 masih belum berakhir. Indonesia akan melawan Afghanistan di Prince Abdullah Al-Faisal Stadium, Jeddah, Arab Saudi, Kamis (10/4). Tiket ke Piala Dunia U-17 2025 sudah ditangan, saatnya Indonesia dan Nova menciptakan sejarah lebih banyak lagi!Baca juga: Top Skor Piala Asia U-17 2025: Evandra Florasta Teratas