Pemprov Jakarta menggratiskan tarif transportasi publik, seperti Transjakarta, MRT, dan LRT Jakarta pada tanggal 24 April 2025. Hal ini dalam rangka memperingati Hari Angkutan Nasional atau Hari Transportasi Nasional.Berikut ini informasinya.Baca juga: Peringati Hari Buku 2025, Perpustakaan Jakarta Buka Sampai Pukul 10 MalamNaik Transjakarta, MRT, dan LRT Jakarta Gratis 24 AprilPada Hari Angkutan Nasional 2025 tanggal 24 April, layanan Transjakarta, MRT Jakarta hingga LRT Jakarta gratis. Tarif gratis ini berlaku pada tanggal 24 April 2025 pukul 00.00 - 23.59 WIB.Untuk layanan Mikrotrans, Transjakarta Cares, Layanan Penugasan Transjakarta lainnya, dan Layanan Gratis bagi masyarakat tertentu sesuai Pergub DKI Jakarta Nomor 133 tahun 2018 yang sudah memiliki tarif Rp. 0 tetap berlaku sesuai tarif awal.[Gambas:Instagram]Untuk moda transportasi MRT Jakarta, ini ketentuan tarif gratis spesial Hari Angkutan Nasional.Naik MRT dengan tarif khusus Rp 1/perjalanan hanya di tanggal 24 April 2025 dalam mendukung kemudahan mobilitas masyarakat spesial Hari Transportasi Nasional.Berlaku untuk perjalanan pelanggan lama maupun baru MRT Jakarta menggunakan:
- Kartu Uang Elektronik Bank keluaran tahun 2019 ke atas
- Tiket QR dari aplikasi MyMRTJ